Penggunaan SeaTalk

Semua yang patut Anda ketahui untuk mempermudah menggunakan SeaTalk

Periksa Status Baca Pesan

Pahami Status Pesan Anda

Saat Anda mengirim pesan, Anda dapat memeriksa apakah penerima Anda telah menerima pesan tersebut dan apakah mereka telah membaca pesan tersebut

Lihat status pesan

Dalam obrolan satu lawan satu, lihat tanda centang di samping pesan yang Anda kirim untuk memahami statusnya:


  • Satu tanda centang hijau: penerima belum menerima pesan tersebut.
  • Dua tanda centang hijau: penerima menerima pesan tersebut.
  • Dua tanda centang biru: penerima membaca pesan.

Dalam obrolan berkelompok, lihat tanda centang di samping pesan yang Anda kirim untuk memahami statusnya:

  • Satu tanda centang hijau: tidak semua penerima menerima pesan tersebut.
  • Dua tanda centang hijau: semua penerima menerima pesan tersebut.
  • Dua tanda centang biru: semua penerima membaca pesan.

Lihat informasi pesan

Anda dapat melihat informasi penerima lengkap untuk obrolan grup dan memahami secara khusus anggota yang telah menerima atau membaca pesan tersebut.

Seluler

  • Di perangkat seluler Anda, buka aplikasi SeaTalk.
  • Ketuk grup obrolan dengan informasi pesan yang ingin Anda periksa.
  • Ketuk dan tahan pesan yang ingin Anda periksa.
  • Ketuk Info.
  • Lihat anggota yang belum menerima, yang telah menerima, dan yang telah melihat pesan Anda.

Desktop

  • Di aplikasi desktop SeaTalk, klik grup obrolan dengan informasi pesan yang ingin Anda periksa.
  • Klik kanan pesan yang ingin Anda periksa dan pilih Info.
  • Di kotak dialog, lihat anggota yang belum menerima, yang telah menerima, dan yang telah melihat pesan Anda.
Diperbaharui 06/04/2021

Apakah ini membantu?

Ya
Tidak
Masih tidak dapat menemukan yang Anda cari?
Hubungi Kami